
Mengupas Sumbangan ke Prabowo-Sandi, dari Ribuan Sampai Miliar

Sumbangan untuk Capres dan Cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto- Sandiaga Uno terus mengalir baik dari perorangan atau dari kelompok. Jumlah sumbangan bervariasi mulai dari ribuan sampai miliaran rupiah.
Cawapres Sandiaga Uno mengatakan, animo masyarakat untuk berpartisipasi dalam perjuangan Prabowo-Sandi semakin besar. "Sumbangan masyarakat tidak hanya berbentuk uang tapi juga urunan untuk membiayai kegiatan bersama paslon, untuk sewa tenda, sewa panggung sederhana, tentunya semua butuh biaya," kata Sandiaga.
Berikut ini sumbangan yang mengalir ke Prabowo-sandiaga yang rinciannya sudah dilaporkan ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan diunggah di situs KPU periode 23 September 2018 sampai 1 Januari 2019:
1. Sumbangan Terkecil
Prabowo-Sandiaga tidak pernah mempersoalkan nominal sumbangan dari para relawannya. Berapa jumlahnya akan diterima. Dalam situs resmi KPU, tercatat sumbangan dana kampanye dari periode 23 September 2018 sampai 1 Januari 2019 jumlahnya sangat bervariasi.
Ada yang memberikan sumbangan hanya Rp 40.000 serta Rp 90.000. Ada juga atas nama Kurniati Pelupessy, Samsul Bachri Somole, Ibnu Chaldun Gegy Gamal Surya, masing-masing dari mereka menyumbang Rp 100.000.
Ada juga yang menyumbang sebesar Rp 212.000 atas nama Nena Andriana, sampai ada sumbangan dari Komunitas Tukang Becak Ponorogo sebesar Rp 873.000.
2. Sumbangan di atas Angka Jutaan
Sumbangan juga terus mengalir dalam jumlah jutaan rupiah baik dari perorangan atau dari kelompok. Contoh sumbangan dari Komunitas Masyarakat Santri sebesar Rp 10.100.000. Ada dari Aliansi Mahasiswa Semarang senilai Rp 9.955.000. Ada juga yang menyumbang Rp 2.137.500 dari kelompok Emak-Emak Sumenep.
Sumbangan dari perorangan juga tak kalah banyak. Ada yang menyumbang Rp 5.000.000 atas nama Ray Rahadian Rayendramata. Ada dari Muhtar Bejo senilai Rp 8.000.000.
Kemudian dari partai koalisi Prabowo-Sandi, Partai Gerindra menyumbang Rp 280.000.000 dalam bentuk jasa berupa cetak buku paradosk 10.000 pcs. Masih dalam bentuk jasa, Gerindra menyumbang Rp 959.942.500 untuk launching gerakan emas I.
3. Sumbangan Terbesar
Sumbangan terbesar didapat dari Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Prabowo menyumbang Rp 10.283.376, Rp 1.000.000.000, Rp 5.000.000.000.
Sedangkan Sandi, menyumbang Rp 25.000.000.000, Rp 8.000.000.000, Rp 4.000.000.000.
Untuk data detail sumbangan Pra

