
Datangi PKB, Ridwan Kamil minta arahan Cak Imin

Cagub Jawa Barat, Ridwan Kamil mendatangi DPP PKB, Jakarta Pusat. Kedatangan pria yang biasa disapa Emil itu bertujuan untuk berterima kasih kepada PKB yang telah mengusungnya di Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2018 dan berhasil memenangkan suara dari hasil hitung cepat (quick count).
"Mereka-mereka yang baik hati menolong, mendukung, mengusung dan hasilnya Alhamdulillah tidak jauh beda dari quick count tinggal Senin saja menunggu pengumuman secara resmi, sudah 96 persen ya dan masih sama jadi kita 4 persen saja," katanya di DPP PKB, Rabu (4/6).
Setelahnya, Emil meminta arahan kepada Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin untuk menentukan langkah-langkah politik jika nantinya resmi menjabat Gubernur Jabar.
"Kan sudah lewat tentunya belum ketemu muka langsung, setelah ini mohon arahan-arahan kira-kira langkah langkah selanjutnya bagaimana," ucap dia.
Walau menang, Emil juga membahas evaluasi pasca Pilgub Jabar selesai. Salah satunya isu ganti presiden yang dampaknya membuat suara paslon Sudrajat-Akhmad Syaikhu melonjak tinggi dan beda tipis dengannya.
"Kalau kita sih lebih kepada isu ganti Presiden itu rada kenceng di Jawa Barat kita juga terkena dampaknya tapi tidak sebesar dampak yang nomor 4 mungkin ya, ini kita kan posisi kita kokoh kuat tadi saya bilang paling posisi terakhir kurang lebih 3-4 persen itu angka final nya," katanya.
Meski demikian, Emil tak setuju jika isu ganti presiden dicampur ke ranah Pilgub Jabar.
"Iya karena kan isu itu membuat pemilih Jawa Barat menghubung-hubungkan lah antara Pilkada dan Pilpres kalau pun menurut kita tidak seharusnya, tapi juga namanya strategi orang," tandasnya.

