Kubu Jokowi targetkan menang telak di 4 wilayah berpendudukan banyak

Jokowi-Maruf Amin tes kesehatan. ©2018 Merdeka.com/Iqbal S. Nugroho

Pasangan nomor urut satu Joko Widodo-Ma'ruf Amin menargetkan kemenangan telak di wilayah-wilayah yang memiliki banyak kantong suara. Ada 4 wilayah yang memiliki penduduk banyak menjadi target utama.

Berikut ini 4 wilayah yang menjadi target pasangan Jokowi-Ma'ruf dapat meraup suara terbanyak:

1. Targetkan 60 persen suara di Jabar

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar mentargetkan perolehan suara di Jabar sebanyak 60 persen. Cak Imin optimis target itu bisa diraih. Jika berkaca dari pengalaman sebelumnya, hasil analisis pada Pemilu tahun 2014 lalu jumlah suara PKB mencapai kurang lebih 11 juta suara.

"InsyaAllah tahun ini meningkat, minimal 20 juta suara," kata Cak Imin.

Pada Pilpres 2014, Jokowi kalah telak di Jawa Barat dan hanya mampu memperoleh sekitar 40 persen dari 23 juta lebih suara yang diperebutkan. Mungkinkah pada Pilpres 2019 bisa menang di Jabar?

2. Target kemenangan 80 persen suara di Bali

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) menargetkan kemenangan 80 persen untuk pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019 mendatang. Meski diakui berat, target itu diyakini realistis dan bisa tercapai sepanjang mesin partai menjaga soliditas dan meningkatkan gotong royong.

"Di Bali lah dideklarasikan Pak Jokowi kembali diusung sebagai capres. Karenanya, target suara nanti untuk Pak Jokowi-KH Ma'ruf Amin minimal 80 persen," kata Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto.

Pada Pilpres 2014, jumlah suara yang diperebutkan sekitar 2,1 juta. Dan suara Jokowi pada Pilpres 2014 mampu memperoleh 71 persen.

3. Target suara Jatim 75 persen

Tak hanya Bali, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto juga menargetkan kemenangan Jokowi-Ma'ruf untuk wilayah Jawa Timur. Targetnya cukup besar, bisa mencapai 75 persen.

"Untuk Jawa timur itu ditargetkan 75 persen mengingat seluruh komponen pimpinan di Jawa Timur sudah bersatu buat Bapak Jokowi. Untuk Jawa Barat tentu saja merupakan daerah yang harus digarap bersama," ungkap Hasto.

Data pada Pilpres 2014, di Jatim Jokowi memperoleh 53.17 persen. Total pemilih yang menggunakan hak suara di Jatim waktu itu 21.946.401.

4. Targetkan 82 persen di Jateng

Capres Jokowi menargetkan 82 persen untuk kemenangan di Jawa Tengah. Target ini terbilang tinggi karena Jawa Tengah menjadi basis Partai PDIP dan menjadi lumbung suara terbanyak untuk Jokowi.

"Jadi angka kita upayakan di Jateng capai 78-82 persen bukan mengada-ada," kata Jokowi.

Pada Pilpres 2014, pemilih di Jateng yang menggunakan hak suaranya berjumlah 19.445.260. Dan Jokowi waktu itu mampu memperoleh 66 persen suara.

Artikel Asli
TERKAIT